Tips Memilih Bibit Kelinci Berkualitas Super – Memilih bibit kelinci berkualitas itu tidak gampang. Untuk memulai usaha ternak kelinci bibit adalah faktor utama yang akan menentukan keberhasilan seorang peternak, maka dari itu pemilihan bibit haruslah berkualitas baik dengan standar mutu yang unggul. Untuk pemula yang baru belajar ternak kelinci ilmu mengenal bibit yang berkualitas baik sangatlah perlu, kemudian perlu adanya prinsip kehati-hatian dalam memilih bibit kelinci.
Sebelum terjun menggeluti usaha ternak kelinci sebaiknya tentukan terlebih dahulu arah dan tujuan dari beternak kelinci itu sendiri, apakah untuk kelinci pedaging ataukah untuk kelinci hias. Dengan begitu, akan lebih mudah mengetahui ciri-ciri kelinci yang akan dipilih. Pada umumnya hal-hal yang harus diperhatikan para peternak dalam memilih kelinci di antaranya adalah:
Jenis Ras Kelinci
Sebelum memilih bibit sebaiknya tentuan terlebih dahulu jenis ras kelinci yang ingin diternakan, bagian ini termasuk ke dalam motif seorang melakukan usaha ternaknya yaitu apakan jenis kelinci pedaging atau kelinci hias. Bagian ini merupakan bagian yang penting, ibarat seorang petani tujuan menanam sangatlah menentukan hasil (apa yang ditanam dan apa yang akan dipanen) begitupula dengan ternak kelinci. Saran dari penulis sebaiknya kumpulkan terlebih dahulu informasi mengenai peluang, teknik dan kemungkinan jenis kelinci yang akan diternak agar hasil yang didapat tidak mengecewakan.
Umur Kelinci
Sebaiknya dalam memilih bibit kelinci usahakan memilih kelinci yang berusia produktif supaya lebih cepat dikembangbiakan. Kelinci produktif biasanya pada umur 6 bulan sampai 2,5 tahun yaitu masuk dalam kategori kelinci dewasa. Untuk lebih baiknya pilihlah kelinci indukan yang sudah pernah melahirkan dan pejantan yang siap kawin, hal ini akan meminimalkan risiko gagal ternak karena kelinci tidak produktif. Usahakan tidak membeli bibit kelinci yang berumur (2-5 bulan), alasannya karena ketidakpastian produktivitas dan juga lama waktu yang dibutuhkan hingga kelinci tersebut dewasa. Ingat sayarat utama dalam memilih bibit adalah memilih kelinci dengan umur yang produktif.
Kemampuan Berproduksi (berkembangbiak)
Cara untuk mengetahui kemampuan berproduksi indukan kelinci yang paling ampuh adalah dengan melihat jumlah puting susunya. Faktanya jumlah puting susu pada induk kelinci sangatlah menentukan kemampuan berproduksi, misalnya saja induk kelinci yang mampu melahirkan anak kelinci hingga 9-10 ekor tapi memiliki puting susu yang sedikit tentu akan berdampak buruk pada anak-anaknya, anak kelinci akan bersaing mendapatkan nutrisi, tumbuh tidak normal bahkan akan menyebabkan anak kelinci mati. Selain itu faktor lingkungan juga mempengaruhi produktifitas kelinci, usahakan kondisi kandang kelinci nyaman dan tenang agar induk kelinci mampu berproduksi secara maksimal.
Melihat Ciri Fisik Kelinci
Bibit kelinci yang baik yaitu memiliki ciri sebagai berikut:
- Kepala memiliki ukuran yang sama dengan badan,
- Lincah, tegap dan tidak lesu,
- Memiliki bulu yang indah, halus serta tidak kusam dan tidak rontok,
- Kondisi badan bersih, tatapan mata tidak sayu dan mata tidak berair,
- Telinga panjang sama dengan panjang kepala,
- Kaki lurus dan tidak mengalami cacat,
- Kelinci dalam kondisi sehat dan tidak sakit.
- Tidak terdapat masalah pada pencernakan, bisa dilihat dengan cara melihat bagian saluran kencing dan anus, jika kotor kemungkinan kelinci tidak sehat,
Untuk masalah kekurangan pada ciri di atas apabila tidak terlalu serius tidak menjadi masalah, tinggal selanjutnya bagaimana cara peternak untuk merawatnya.
Jadilah Pembeli Yang Cerdas
Ini sekedar tips dari kami untuk membeli kelinci, sebaiknya membeli bibit kelinci dengan penjual yang memang sudah dipercaya. Apabila membeli bibit secara online sebaiknya meminta penjual untuk membuatkan video kelinci yang akan dibeli supaya pembeli tahu bentuk aslinya. Sebelum membeli setidaknya ketahui ilmu-ilmu dasar kelinci agar tidak terjadinya penipuan.
Begitulah setidaknyak bagaimana cara memilih kelinci berkualitas baik, semoga tulisan ini bisa menjadi ilmu yang bermanfaat. Harapan kami yaitu pembaca bisa mengetahui bagaimana mengukur kualitas bibit kelinci yang baik. Apabila pada tulisan ini terdapat kekurangan kami mohon maaf dan kami mempersilahkan pembaca untuk mengkoreksi tulisan ini pada kolom komentar di bawah.
Originally posted 2018-09-16 14:12:00.